Senin, 26 Mei 2014

on
Saat anda berencana membangun rumah, sebaiknya telah memperhitungkan dengan cermat berapa besar biaya yang ingin dikeluarkan. Jika dana anda besar, masalah biaya tidak menjadi pertimbangan yang rumit. Tetapi bagaimana bila anggaran anda terbatas? Tentunya anda dituntut untuk merencanakan anggaran secara lebih tepat dan teliti, agar pembangunan rumah anda tidak terhenti di tengah jalan.
Pada dasarnya semakin luas ruang yang anda inginkan, maka anggaran ayng dibutuhkan kian membesar. 
Ada 3 hal yang perlu menjadi perhatian.
  1. Skala prioritas. Sebelum membangun rumah. kenali dulu kebutuhan ruang dan kebiasaan penghuni yang akan menempati rumah itu . misalnya, berapa jumlah anggota keluarga, apakah akan ada tambahan anggota, apakah terbiasa makan sambil menonton tv, dsb
  2. Mengetahui pos pengeluaran. Secara garis besar ada 4 pos pengeluaran, yaitu biaya perencanaan, biaya kontraktor, pengurusan ijin dan nilai proyek krumah.
  3. Mewaspadai waktu. Pembangunan rumah tidak perlu dipercepat, sehingga tidak rasional, dan kadang mengurangi kualitas pekerjaan. Tapi tidak menolerir keterlambatan, karena bisa membuat anggaran kian membengkak. Apalagi jika proses pembangunan berdasarkan hitungan harian. Oleh karena itu jadwal rencana kerja wajib dimiliki, dan para pihak yang terlibat didalamnya berusaha semaksimal mungkin memenuhi komitmen masing-masing, sesuai dengan tenggat waktu yang telah disepakati

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan mengisi komentar anda disini

LINTAS DIMENSI melayani jasa desain dan perhitungan anggaran bangunan (rumah) secara online dengan anggaran yang terbatas. dengan pengalaman team lebih dari 10 tahun, kami dapat membantu anda mewujudkan impian memiliki rumah impian anda. Info lebih lanjut Klik Disini