Kamis, 29 Januari 2015

on
Menata interior ruang, pada rumah minimalis, memiliki cita rasa  tersendiri. Tidak seperti penataan ruang pada rumah bergaya aritektur lain. Penataan ruang pada rumah minimalis relatif sederhana. Hal ini terutama karena desain struktur rumah minimalis, yang cenderung berbentuk persegi panjang, sehingga lebih memudahkan untuk meletakkan furniture, yang biasanya juga berbentuk persegi panjang.


Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menata ruang minimalis diantaranya :
  • perhatikan ukuran masing-masing ruang. 
  • deskripsikan secara jelas, fungsi-fungsi apa yang dilakukan dalam tiap ruang. Hal ini juga berlaku untuk fungsi-fungsi ruang yang digabung.
  • deskripsikan perilaku dan karakteristik penghuni rumah
  • klasifikasi, mana kebutuhan ruang, mana keinginan. 
  • Dalam pengaturan budget, utamakan kebutuhan dahulu, baru keinginan
  • Pilih furniture model minimalis yang biasanya simple bentuknya.
  • Selain pertimbangan harga, pertimbangkan juga pemeliharaan dan masa pakainya. 
  • Lakukan pembagian zoning/wilayah pada tiap ruang, karena setiap ruang memiliki area fungsional dan area sirkulasi. Jangan sampai area fungsional diletakkan pada area sirkulasi.
Demikian sekilas tips tentang menata interior pada rumah minimalis. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan mengisi komentar anda disini

LINTAS DIMENSI melayani jasa desain dan perhitungan anggaran bangunan (rumah) secara online dengan anggaran yang terbatas. dengan pengalaman team lebih dari 10 tahun, kami dapat membantu anda mewujudkan impian memiliki rumah impian anda. Info lebih lanjut Klik Disini